Berita

The Leader Within Bandung dan Palembang

Setelah berlangsung di 4 kota besar: Tangerang, Pontianak, Medan dan Samarinda, acara The Leader Within kali ini diselenggarakan pula di Bandung dan Palembang.

 

Dalam acara ini, Top Leaders dan Leaders lokal HDI hadir sebagai pembicara, membagikan pengalaman dan tips-tips meraih kesuksesan di bisnis HDI.

 

Selain itu, ada rangkaian acara lain yang tak kalah menarik, diantaranya: sesi HDI Learn dan peluncuran produk terbaru HDI NaturalsTM Herbal Remedy oleh Medical Consultant HDI.

 

Bagi Enterpriser yang berhasil mempertahankan status kualifikasi Enterprise Leader, Diamond Leader, Executive Diamond pada periode tertentu, juga akan di-recognition di The Leader Within Event ini.

 

Seperti apa keseruan dari The Leader Within kota Bandung dan Palembang?

 

 

 

Bandung

Bandung

 

Diselenggarakan pada hari Sabtu, 3 Desember 2022, The Leader Within Bandung berlangsung dengan meriah, dihadiri kurang lebih 247 peserta.

 

Pasangan Leader H. Arief Bowo Prayoga, S.E., M.M., Ph.D. dan Hj. Diah Fistiani, S.T., M.M, membawakan materi bertajuk Beyond Your Success.

 

Tidak hanya membagikan materi, peserta juga diajak untuk aktif terlibat. Kedua leader ini mengajak para peserta untuk menuliskan daftar impian dan bagan hidup untuk menjadi tujuan ke depan.

 

“Kita semua bisa sukses, buktikan kepada mereka di luar sana kalau mereka salah. Kuncinya adalah DREAM,” ujarnya.

 

DREAM, adalah sebuah akronim yang terdiri dari Dedication, Responsibility, Education, Attitude, dan Motivation.

 

“Pola pikir akan mempengaruhi apa yang kita lakukan. Apa yang kita lakukan akan mempengaruhi karakter kita. Karakter kita akan mempengaruhi nasib kita. Maka dari itu, kita perlu membenahi pola pikir kita,” lanjutnya.

 

Sesi selanjutnya dibawakan oleh DR. dr. Ronny Setiawan, Sp. BS dan dr. Monik Novita. Pasangan Executive Crown ini membagikan pengalaman mereka tentang bagaimana mereka menghadapi tantangan dalam bisnis HDI.

 

Do it in love, then it is done well. Jika melakukannya dengan penuh cinta dan sayang, maka itu kita lakukan dengan baik. Love is power, love is a smile, love reaches out, love is the remedy, love is the answer, love is an open door, love is the only thing worth fighting for,” jelasnya.

 

Keduanya juga berbagi pengalaman yang menjadi inspirasi bagi para peserta.

 

“Bisnis Anda masih kecil saat ini? Tidak masalah, yang penting Anda menjalani prosesnya. Segala sesuatu dimulai begitu kecil. 1 benih apel bisa menghasilkan perkebunan apel. Mari belajar dari semut: kecil dan lemah tapi kuat mentalnya, fokus, pantang menyerah, disiplin diri, identik dengan persiapan,” ungkapnya.

 

Hadir pula International Sponsor HDI, Donald Lee, turut membawakan materi Change Your Life Through HDI.

 

Ia berbagi pola pikir seorang entrepreneur sukses, diantaranya: antusias dan semangat, dedikasi, sabar dan fokus, hingga investasi diri untuk menjalankan bisnis kita.

 

Always enjoy what you do, and do what you enjoy. You should enjoy the process. katanya menyemangati.

 

 

 

Palembang

Palembang

 

Diadakan pada hari Minggu, 4 Desember 2022, The Leader Within Palembang dihadiri ratusan peserta.

 

Bertempat di Hotel Aston Palembang, The Leader Within ini menghadirkan Top Leaders sebagai pembicara: Adi Siswanto Jusuf, Mulyadi Hartono & Wicke Arinta, dan Juzary Tryphosa Elim.

 

Juzary Tryphosa Elim membawakan materi dengan tema Self Transformation. Ia berbagi tentang How Do I Transform My Self.

 

Beberapa tips yang ia bagikan dibagi menjadi sub-sub materi seperti: Define the outcome, take the baby steps, learn from other, be willing to feel uncomfortable, be your own cheerleader, dan be the outcome.

 

“Keberanian keluar dari comfort zone akan membuatmu mengenal orang lain. Ketika circle Anda meluas, inilah yang akan menjadi koleksi berhargamu kelak dalam menjalankan bisnis ini,” kata leader berstatus Star Crown tersebut.

 

Mulyadi Hartono dan Wicke Arinta membawakan sesi selanjutnya, dengan tema How to Create a Hit for Maximum Performance.

 

Ada berbagai cara yang dapat ditempuh untuk membuat performa kita maksimal, menurut Mulyadi Hartono dan Wicke Arinta, ada pola pikir yang harus dibina ketika kita berinteraksi dengan pelanggan dan sebagai rekan kerja.

 

“Jangan overthinking, tetap sabar dan percaya diri. Terus melangkah, lakukanlah dengan cinta,” katanya.

 

Pembicara yang turut hadir lainnya adalah Adi Siswanto Jusuf. Leader dengan status Star Crown ini membahas tentang The 3C’s of Life.

 

Choice, Chance, dan Changes. Anda harus membuat keputusan untuk mengambil keputusan, atau hidup Anda tidak akan berubah,” tegasnya.

 

Ketika perubahan yang terjadi masih bisa diatasi, menurut Adi, itu adalah kemajuan. Sedangkan, perubahan yang terjadi tidak dapat diatasi atau terlalu cepat, itu adalah krisis.

 

Namun, ia menggarisbawahi bahwa krisis harus dijalani sebagai salah satu bentuk proses.

 

"Manusia dilahirkan mempunyai arti, yaitu untuk mengarungi samudera kehidupan, bukan untuk bersandar di dermaga,” tutupnya.

HDI Indonesia

  • HDI Hive Menteng, Lantai 8 - 9
    Jl. Probolinggo No. 18, Menteng
    Jakarta Pusat - 10350, Indonesia
  • (021) 294 992 00
  • (021) 294 992 01
  • redaksi@hdindonesia.com