5 Tips Jadi Support System Terbaik untuk Diri Sendiri
BeeFams, pernah nggak sih, merasa kadang semangat menggebu-gebu, kadang malah drop!
Biasanya, kita langsung cari dukungan dari keluarga,
sahabat, atau pasangan. Tapi tahukah kamu, support system terbaik sebenarnya diri sendiri!
Bahkan, kalau nggak ada dukungan dari orang-orang terdekat,
kamu masih bisa bangun support system sendiri.
Gimana caranya, ya?
1. Punya Visi yang Jelas
Hal pertama, kamu tahu apa yang ingin dicapai. Dengan visi yang jelas, kamu jadi punya arah dan
nggak gampang terhempas. Visi bisa berupa tujuan hidup,
pencapaian, atau prinsip yang ingin kamu pegang. Jadi, setiap ambil keputusan, ingatlah visi kamu.
Sebab, visi yang jelas dan terarah menjadi dukungan terbaik
untuk dirimu sendiri. Kamu akan siap menghadapi apa pun tantangannya!
2. Buat Rutinitas
Bikin rencana harian dengan to-do list biar kamu tahu apa yang harus dilakukan setiap hari. Jadwal
yang teratur nggak cuma bikin kamu lebih bijak menghabiskan waktu,
tapi memastikan kamu punya waktu yang seimbag untuk bekerja, istirahat, bermain, termasuk diri sendiri.
3. Membangun Kebiasaan Baik
Dukung diri sendiri dengan membangun kebiasaan baik. Disiplin dan komitmen memang nggak mudah,
tapi hasilnya bisa sepadan. Misalnya, kalau kamu pola makannya
nggak teratur, mulailah makan teratur. Mau sesibuk apa pun, tetap tegas menjalankan kebiasaan-kebiasaan
baik itu pada diri sendiri.
4. Mengucap Afirmasi Positif
Jangan biarkan kata-kata nggak enak dari orang lain meruntuhkan semangatmu. Caranya, ucapkan afirmasi
positif pada dirimu. Ketika gagal, katakan, “Nggak apa-apa,
aku sudah usaha yang terbaik.” Ini akan membuatmu tetap merasa puas dan cukup dengan diri sendiri.
5. Bangun Kekuatan dalam Diri
BeeFams, kekuatan itu bisa kamu miliki dengan percaya diri yang bisa membuatmu lebih berani menghadapi
masalah dan mengambil keputusan. Ditambah dengan
self-empowerment atau pemberdayaan diri, kamu jadi sadar memliki kekuatan untuk mengubah hidupmu sendiri.
Kamu juga nggak terus bergantung pada orang lain,
tapi ambil langkah nyata buat meraih suksesmu.
Jadi, BeeFams, yuk, mulai jadi support system terbaik untuk diri sendiri! •