Berita

Liputan Media: Bisnis Penjualan Langsung HDI di Tengah Pandemi

Liputan Media: Bisnis Penjualan Langsung HDI di Tengah Pandemi

 

HDI bersama dengan Asosiasi Penjualan Langsung Indonesia (APLI), memberikan pendapat terkait bisnis penjualan langsung di tengah pandemi virus Covid-19.

 

HDI sebagai perwakilan perusahaan Social Network Marketing turut mengemukakan pendapat dan berbagi pengalaman serta mengungkapkan peluang bisnis penjualan langsung kedepannya.

 

Jika diobservasi saat ini, tidak sulit untuk menyadari bahwa banyak masyarakat Indonesia kehilangan pekerjaan mereka akibat krisis dan mereka akan mencari peluang baru. Banyak di antara mereka yang akan beralih ke pekerjaan paruh waktu, tetapi pilihan pekerjaan paruh waktu pun menjadi terbatas, karena sejumlah perusahaan seperti ojek online dan usaha startup akan memerlukan waktu pemulihan khusus, hingga ekonomi pulih.

 

CEO dan Chairman HDI Brandon Chia mengungkapkan sebagai industri, tidak sulit untuk melihat prospek Penjualan Langsung dan network marketing yang akan mengalami lompatan besar dalam permintaan. “Namun, lompatan besar ini juga bisa jadi sebab kejatuhan juga. Banyak money game yang mungkin terjadi. Mungkin ada sejumlah orang yang menggunakan kesempatan untuk menipu orang. Jika APLI tidak melakukan sesuatu, industri Penjualan Langsung sekali lagi akan mendapat citra buruk di negeri ini, kecuali kita melakukan sesuatu terlebih dahulu dan hanya jika kita melakukannya bersama-sama,” tegas Brandon Chia.

 

Pengalaman serupa sebenarnya juga terjadi di negara lain, misalnya Singapura di era 1990-an. Ketika itu, Penjualan Langsung dianggap ilegal, asuransi dan real estat juga dipandang remeh oleh masyarakat. Saat itu, jika mengaku sebagai agen asuransi atau agen real estat, masyarakat akan memandang rendah Anda. Saat ini, ribuan orang bangga menjadi agen Asuransi dan Real Estat, sayangnya hal yang sama belum terjadi di Penjualan Langsung, hingga kini masih belum ada kebanggaan.

 

“Bagaimana Asuransi dan Real Estat bisa mengubah persepsi publik? Melalui pendidikan, bekerja sama dengan pemerintah dan menetapkan standar untuk anggota telah mengubah kesan buruk terhadap bisnis ini menjadi sesuatu yang sah dan berharga. Itu sebabnya saya mengajak kita semua. Indonesia, perlu menjalankan perusahaan Penjualan Langsung dengan benar. Kita adalah satu-satunya industri yang mempromosikan kesehatan, kesejahteraan dan pendapatan sekaligus. Kita bisa memberi orang harapan, tetapi berilah mereka harapan nyata, bukan mimpi bodoh. Kita dapat membantu bangsa untuk keluar dari krisis dan lebih berkembang, yaitu dengan pendidikan!” tandas Brandon Chia.

 

Sejalan dengan Brandon Chia, Julianto Eka Putra, seorang Top Leader HDI yang berhasil dinobatkan menjadi Kick Andy Hero 2018 juga menggugah kesadaran para anggota APLI untuk membenahi reputasi Penjualan Langsung sebagai bentuk sumbangsih bagi bangsa.Dua kekuatan sektor bisnis Penjualan Langsung adalah leadership dan basic entrepreneurship skill. Untuk menjalankan bisnisnya, umumnya para member atau distributor MLM dan Penjualan Langsung dibekali berbagai keahlian praktis yang sangat bermanfaat mengokohkan jejak kami mereka di dunia bisnis. Problemnya, masyarakat masih memiliki stigma negatif terhadap bisnis MLM dan Penjualan Langsung. Padahal jika tidak ada stigma negatif, masyarakat akan lebih siap menerima pembekalan yang akan memperkaya skill mereka, ” papar Julianto Eka Putra yang telah lebih dari 20 tahun berkecimpung di Penjualan Langsung dan melalui 3 kali krisis ekonomi, 1998, 2008 dan 2020 ini.

 

Berikut beberapa media yang telah meliput HDI terkait bisnis penjualan langsung di tengah pandemi:

 

 

LIPUTAN6.COM

 

Bisnis Penjualan Langsung hingga MLM Masih Menjanjikan di Tengah Pandemi

 

Link:

https://www.liputan6.com/bisnis/read/4297385/bisnis-penjualan-langsung-hingga-mlm-masih-menjanjikan-di-tengah-pandemi

 

 

BERITASATU.COM

 

APLI: Peluang Bisnis Penjualan Langsung Masih Terbuka

 

Link:

https://www.beritasatu.com/bisnis/652769/apli-peluang-bisnis-penjualan-langsung-masih-terbuka

 

 

SWA.CO.ID

 

Peluang Bisnis Penjualan Langsung Masih Terbuka

 

Link:

https://swa.co.id/swa/trends/peluang-bisnis-penjualan-langsung-masih-terbuka

 

 

FEMINA.CO.ID

 

Melihat Peluang Bisnis Penjualan Langsung di Tengah dan Pasca Pandemi COVID19

 

Link:

https://www.femina.co.id/biznews/melihat-peluang-bisnis-penjualan-langsung-di-tengah-dan-pasca-pandemi-covid19

 

 

REPUBLIKA.CO.ID

 

Peluang Bisnis Penjualan Langsung Masih Terbuka

 

Link:

https://republika.co.id/berita/qch377136423953021000/peluang-bisnis-penjualan-langsung-masih-terbuka

 

 

NOVA.GRID.ID

 

Tenang! Walau Pandemi Covid-19 Melanda, Peluang Bisnis di Penjualan Langsung Masih Terbuka Lebar

 

Link:

https://nova.grid.id/read/052213589/tenang-walau-pandemi-covid-19-melanda-peluang-bisnis-di-penjualan-langsung-masih-terbuka-lebar

 

 

HARIANPELITA.CO

 

Peluang Bisnis di Penjualan Langsung Masih Terbuka Lebar

 

Link:

https://harianpelita.co/2020/07/07/peluang-bisnis-di-penjualan-langsung-masih-terbuka-lebar/

 

 

MARKETING.CO.ID

 

APLI : Bisnis Penjualan Langsung Masih Prospektif

 

Link:

https://marketing.co.id/apli-bisnis-penjualan-langsung-masih-prospektif/

 

Link berita lainnya dari media yang meliput:

 

THEICONOMICS.COM

http://www.theiconomics.com/change-management/apli-perilaku-konsumen-berubah-mlm-dkk-harus-perhatikan-produk-dan-edukasi/

http://www.theiconomics.com/capital-market/apli-nilai-peluang-bisnis-masih-terbuka-di-masa-covid-19-ini/

 

MEDIAPATRIOT.CO.ID

https://www.mediapatriot.co.id/2020/06/25/peluang-bisnis-di-penjualan-langsung-masih-terbuka-lebar/

 

GAYAKEREN.ID

http://gayakeren.id/2020/06/26/market-penjualan-langsung-setelah-pandemi-covid-19-ini-paparan-apli

 

SRIBERNEWS.COM

http://www.sribernews.com/ekonomi-bisnis/2020/26/06/apl-pandemi-ubah-lanskap-pasar

 

CERITAMEDAN.COM

https://ceritamedan.com/2020/06/peluang-bisnis-di-penjualan-langsung-masih-terbuka-lebar.html

 

RMOLSUMSEL.ID

http://rmolsumsel.id/?s=Pandemi+Ubah+Lanskap+Pasar%2C+APLI%3A+Ada+Peluang+Besar

 

SERIKATNEWS.COM

https://serikatnews.com/apli-peluang-bisnis-di-penjualan-langsung-masih-terbuka-lebar/

 

TRANSBISNIS.COM

https://transbisnis.com/2020/06/27/penjualan-langsung-masih-terbuka-lebar-intinya-theres-no-easy-money/

 

OTOEXPO.COM

https://otoexpo.com/artikel-baru/peluang-bisnis-penjualan-langsung-masih-terbuka-lebar

 

LAMPUNGMEDIAONLINE.COM

http://lampungmediaonline.com/2020/07/peluang-bisnis-di-penjualan-langsung-masih-terbuka-lebar-2/

 

SIJORI.ID

https://sijori.id/read/peluang-bisnis-di-penjualan-langsung-masih-terbuka-lebar

 

WINNETNEWS.COM

https://www.winnetnews.com/post/peluang-direct-sales-masih-tinggi

 

ZONAPRIANGAN.PIKIRAN-RAKYAT.COM

https://zonapriangan.pikiran-rakyat.com/ekonomi/pr-46587011/peluang-bisnis-di-penjualan-langsung-masih-terbuka-lebar

 

BREAKINGNEWS.CO.ID

https://breakingnews.co.id/read/peluang-bisnis-penjualan-langsung-masih-terbuka-lebar

 

ASATU.ID

https://asatu.id/2020/07/09/peluang-bisnis-di-penjualan-langsung-masih-terbuka-lebar/

 

GARUDANEWS.ID

https://garudanews.id/2020/07/82258/

HDI Indonesia

  • HDI Hive Menteng, Lantai 8 - 9
    Jl. Probolinggo No. 18, Menteng
    Jakarta Pusat - 10350, Indonesia
  • (021) 294 992 00
  • (021) 294 992 01
  • redaksi@hdindonesia.com